Salah satu teknik mengedit foto yang cukup sederhana namun dapat membuat foto tampak lebih artistik adalah teknik kolase. Dengan menggunakan teknik yang satu ini kamu bisa menggabungkan beberapa foto menjadi satu file foto.

Jadi di dalam satu foto akan ada beberapa foto yang berbeda. Meskipun teknik yang satu ini cukup mudah diterapkan, namun jika kamu tidak memiliki kemampuan mengedit yang mumpuni tentunya akan menjadi sangat sulit.

Oleh karena itu kali ini Sipitek akan mengulas beberapa aplikasi penggabung foto terbaik yang bisa kamu gunakan dengan mudah di smartphone Android.

Dengan menggunakan salah satu dari beberapa aplikasi yang akan Sipitek ulas ini, kamu bisa menggunakannya dengan mudah, bahkan orang awam sekalipun bisa membuatnya.

Penasaran kan? Yuk langsung saja simak…

15 Aplikasi Penggabung Foto Terbaik di Android

Setiap aplikasi menawarkan fitur tambahan dan gaya tata letak kolase yang berbeda-beda. Biar kamu bisa memilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan dan selera, silahkan simak dulu semua ulasannya.

1. Photo Grid

photo grid

Dari sekian banyak aplikasi penggabung foto yang tersedia, Photo Grid merupakan aplikasi yang paling populer.

Aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 100 juta kali ini menawarkan lebih dari 300 template kolase dengan gaya yang berbeda-beda.

Bahkan jika kurang puas dengan gaya kolase yang telah disediakan, kamu juga bisa membuatnya sendiri sesuai keinginan.

Tidak hanya bisa digunakan untuk menggabungkan foto dengan foto saja, Photo Grid juga bisa digunakan untuk menggabungkan video dengan foto lho.

Tidak hanya itu saja, aplikasi yang dikembangkan oleh Cheetach Mobile ini juga dilengkapi dengan lebih dari 100 efek filter dan beberapa fitur pengeditan lainnya.

2. PicsArt Photo Studio

picsart

PicsArt memang bukan aplikasi khusus untuk menggabungkan foto, akan tetapi aplikasi edit foto yang cukup populer ini juga punya fitur untuk menggabungkan foto.

Kalau kamu mencari aplikasi penggabung foto yang dilengkapi dengan banyak fitur, PicsArt Photo Studio bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.

Pasalnya, aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 100 juta kali ini memiliki lebih dari 100 template kolase yang bisa kamu gunakan secara gratis.

Selain itu PicsArt juga menyediakan beragam pernak-pernik yang bisa kamu gunakan untuk mempercantik tampilan foto.

Diantaranya yaitu font, bingkai, gambar latar belakang, stiker, dan sebagainya.

3. Cymera

cymera

Sama seperti aplikasi sebelumnya, Cymera juga lebih dikenal sebagai aplikasi edit foto yang kaya efek filter.

Akan tetapi aplikasi yang diusung oleh SK Communications ini juga menyediakan fitur penggabung foto lho.

Cymera menyediakan beragam template kolase dengan gaya yang modern, kamu bisa menggabungkan hingga 9 foto dalam satu frame. Tidak hanya itu saja, Cymera juga punya fitur canggih bernama InstaFit.

Dengan menggunakan fitur ini pengguna dapat membuat latar belakang foto menjadi tampak blur, layaknya foto hasil jepretan kamera DSLR.

Baca juga: 3 Cara Menggabungkan Beberapa Foto Menjadi Satu

4. PicCollage

piccollage

Lagi nyari aplikasi khusus yang hanya menyediakan fitur penggabung foto saja? PicCollage merupakan pilihan yang tepat buat kamu.

Sesuai dengan namanya, aplikasi yang diusung oleh Cardinal Blue Software, Inc. ini memang hanya menyediakan fitur penggabung video saja, namun ada juga beberapa fitur pengedit foto dasar.

Aplikasi penggabung foto yang telah diunduh oleh lebih dari 50 juta kali ini menyediakan ratusan template dan tata letak dengan gaya yang berbeda-beda. Mulai dari template dengan tema natal, liburan, dan sebagainya.

Dengan menggunakan PicCollage kamu juga bisa menggunakan ribuan stiker ekslusif secara gratis untuk mempercantik tampilan foto.

5. Photo Collage Maker

Photo Collage Maker

Sebagai pengembang, Lyrebird Studio mengklaim kalau aplikasi besutannya ini merupakan aplikasi pembuat kolase foto terbaik saat ini.

Photo Collage Maker merupakan pilihan yang tepat jika kamu mencari aplikasi penggabung foto yang bisa digunakan sepenuhnya secara gratis.

Pasalnya, dengan menggunakan aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 50 juta kali ini kamu bisa menikmati semua fitur yang ada di dalamnya secara gratis.

Photo Collage Maker menyediakan ratusan template kolase dan bingkai dengan gaya dan tata letak yang berbeda-beda. Bahkan kamu juga bisa menggabungkan hingga 15 foto menjadi satu.

Baca juga: 3 Cara Menggabungkan File JPG Menjadi Satu

6. Pixlr

aplikasi penggabung foto pixlr

Pixlr lebih dikenal sebagai aplikasi edit foto yang memiliki kemampuan untuk mengubah foto menjadi tampak unik berkat beragam efek dan filter yang disematkan di dalamnya.

Pasalnya, aplikasi besutan 123RF ini punya lebih dari 2 juta efek dan filter yang bisa digunakan secara gratis.

Tidak hanya itu saja, Pixlr juga bisa kamu gunakan untuk menggabungkan beberapa foto menjadi satu lho.

Dengan menggunakan Pixlr kamu juga bisa memilih berbagai macam jenis tata letak dan latar belakang sesuai keinginan.

7. Collage Maker

Collage Maker

Nyari aplikasi penggabung foto yang menyediakan banyak koleksi animasi penghias foto? cobalah untuk menggunakan Collage Maker.

Yap, aplikasi yang diusung oleh InShot Inc. ini menyediakan beragam pernak-pernik penghias foto yang bisa kamu gunakan secara gratis.

Mulai dari stiker, font, doodle, latar belakang, dan lain sebagainya. Collage Maker menyediakan lebih dari 100 tata letak dan bingkai kolase lucu dan unik.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa menggabungkan hingga 18 foto sekaligus lho.

Kamu pemula? tak perlu khawatir karena untuk membuat kolase di aplikasi Collage Maker caranya sangat mudah.

Tugas kamu hanya memilih semua gambar yang ingin di gabungkan nantinya aplikasi ini akan memprosesnya sendiri.

Jika hasilnya kurang sesuai dengan keinginan, kamu juga bisa menyesuaikannya sendiri.

8. Fotor

fotor

Fotor merupakan aplikasi edit foto Android yang juga menyediakan ribuan gambar berlisensi karya fotografer amatir dan profesional.

Melalui aplikasi ini kamu tidak hanya bisa menggabungkan foto saja, akan tetapi kamu juga bisa menjual atau memamerkannya karyamu ke sesama pengguna Fotor di seluruh dunia.

Bahkan setiap minggunya, Fotor juga seringkali mengadakan kontes foto lho.

9. piZap

pizap

Kalau kamu nyari aplikasi penggabung foto yang menyediakan banyak gaya tata letak piZap merupakan aplikasi yang wajib kamu pertimbangkan.

Pasalnya, aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 10 juta kali ini punya lebih dari 1200 tata letak unik dengan gaya yang berbeda-beda.

Selain itu, piZap juga punya lebih dari 37 filter unik, 70 font, teks, dan gelembung teks yang bisa kamu gunakan secara gratis.

10. Pic Frames

pic frames

Pic Frames menyediakan ratusan template kolase dengan gaya tata letak yang kekinian dan modern.

Dengan menggunakan Pic Frames kamu juga bisa menyesuaikan gaya tata letak sesuai keinginan, seperti mengatur warna batas foto dan lain sebagainya.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Pavan Kumar Reddy. D ini juga menyediakan lebih dari 50 efek keren yang bisa kamu gunakan secara gratis.

Kurang puas dengan efek yang tersedia? kamu juga bisa menggabungkan efek-efek tersebut supaya menghasilkan efek yang lebih bagus.

11. MOLDIV by JellyBus

moldiv by jellybus

MOLDIV merupakan aplikasi edit foto Android yang menawarkan beragam fitur yang dibutuhkan dalam dunia fotografi. Termasuk fitur untuk membuat kolase foto.

Dengan menggunakan aplikasi yang dikembangkan oleh JellyBus Inc. ini kamu bisa menggabungkan hingga 9 foto menjadi satu. Ada lebih dari 180 tata letak yang bisa kamu gunakan.

Menariknya lagi, aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 5 juta kali ini juga memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan sendiri aspek rasio foto kolase sesuai keinginan.

12. Collage Maker Pro

collage maker pro

Dari semua aplikasi penggabung foto yang ada di dalam daftar ini, Collage Maker Pro merupakan aplikasi yang memiliki rating (4,8) tertinggi di Play Store. Sebagian besar penggunanya merasa puas dengan fitur yang ada di aplikasi ini.

Tidak heran jika Collage Maker Pro dibanjiri pujian oleh para penggunanya, mengingat aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali ini punya desain tata letak yang indah dan menakjubkan.

Ada lebih dari 100 tata letak yang bisa kamu gunakan. Dengan menggunakan Collage Maker Pro kamu bisa menggabungkan hingga 20 foto menjadi satu.

Tidak hanya itu saja, Collage Maker Pro juga dilengkapi dengan pernak-pernik penghias foto, seperti stiker, emoji, teks, bingkai, dan sebagainya.

13. KD Collage Free

KD collage free

Nyari aplikasi penggabung foto yang ringan? KD Collage Free merupakan aplikasi yang wajib kamu pertimbangkan.

Pasalnya, dengan menggunakan aplikasi besutan KDN Soft ini kamu tidak perlu khawatir kinerja smartphone terganggu. Karena memang aplikasi ini sangat ringan lho, ukurannya saja tidak lebih dari 6 MB.

Meskipun demikian, aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali ini juga menyediakan lebih dari 100 template kolase dan 120 lata belakang yang cukup keren.

Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa mengatur foto sesuai keinginan, seperti memperkecil ukuran, mengubah posisi, dan sebagainya.

14. Photo Frame Collage

photo frame collage

Photo Frame Collage merupakan aplikasi penggabung foto terbaik yang menyediakan lebih dari 200 gaya tata letak beresolusi tinggi.

Semua fitur dan tata letak yang ada di aplikasi ini bisa kamu gunakan sepenuhnya secara gratis, karena memang aplikasi ini tidak menyediakan fitur berbayar. Cara menggunakannya juga cukup mudah.

Kamu hanya tinggal memilih foto yang ingin digabungkan, kemudian pilih desain tata letak yang ingin digunakan, dan foto pun siap disimpan.

15. Layout

layout

Aplikasi penggabung foto yang terakhir yang Sipitek rekomendasikan adalah Layout. Kalau kamu ingin menggabungkan foto dengan desain tata letak yang sederhana, aplikasi ini wajib kamu pertimbangkan.

Pasalnya, Layout menyediakan lebih 34 tata letak yang memiliki desain simpel namun bisa membuat foto kamu tampak menarik. Dengan menggunakan Layout, kamu bisa menggabungkan hingga 10 foto menjadi satu.

Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa menyesuaikan foto agar tampak lebih serasi, mulai dari memutar posisi foto, mengubah warna background, zoom, dan sebagainya.

Kamu juga gak perlu khawatir aplikasi ini membebani kinerja smartphone, pasalnya aplikasi ini sangat ringan lho, bahkan ukurannya tidak lebih dari 4 MB.

Akhir Kata

Itulah deretan aplikasi penggabung foto terbaik yang berhasil Sipitek rangkum.

Semua aplikasi di atas bisa kamu gunakan secara gratis di smartphone Android.

Tentunya setiap aplikasi punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, semoga saja ulasan di atas bisa membantu kamu untuk memilih aplikasi yang sesuai dengan selera kamu.

Jadi, aplikasi yang mana nih yang akan kamu pakai?