CorelDRAW merupakan salah satu aplikasi editor grafik vektor yang cukup populer dikalangan desainer. Akan tetapi aplikasi yang diusung oleh Corel ini hanya bisa digunakan di PC yang menggunakan OS Windows saja, namun jika Anda ingin menikmati fitur-fitur CorelDraw di Android, kini Anda tak perlu khawatir.

Pasalnya, saat ini ada banyak aplikasi desain grafis Android yang dilengkapi dengan fitur-fitur yang sama seperti CorelDRAW yang ada di PC.

Dengan menggunakan aplikasi ini tentunya Anda bisa membuat berbagai macam jenis desain dimana saja dan kapan saja, seperti logo, lukisan, majalah, brosur, dan lain sebagainya.

Akan tetapi setiap aplikasi tentunya menawarkan fitur yang berbeda-beda, nah supaya Anda bisa memilih aplikasi corelDraw Android yang sesuai dengan kebutuhan Anda, yuk simak dulu semua ulasannya.

10 Aplikasi CorelDRAW Terbaik untuk Android

1. Sketch – Draw & Paint

Sketch

Sketch merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Sony Mobile Communications. Aplikasi ini bisa Anda gunakan untuk menggambar maupun mengedit foto dengan cara yang menyenangkan.

Tidak hanya itu saja, aplikasi yang telah diunduh lebih dari 100 juta kali ini juga dilengkapi dengan beragam alat pengeditan, mulai dari berbagai pilihan kuas, penghapus, pengoles, stiker, pengubah warna gambar, dan lain sebagainya.

Menariknya lagi, Sketch juga menyuguhkan fitur komunitas, dengan adanya fitur ini Anda bisa mendapatkan inspirasi dengan melihat karya orang lain dan berinteraksi dengan para desainer yang ada di seluruh dunia.

2. Canva

canva

Kalau tujuan Anda mencari aplikasi CorelDRAW Android untuk membuat desain untuk keperluan produk fisik seperti surat undangan, brosur, kartu bisnis, poster, dan lain sebagainya, maka Canva merupakan aplikasi yang tepat untuk Anda.

Pasalnya, aplikasi ini menyediakan lebih dari 60 ribu template dan 500 jenis huruf yang dibuat oleh desainer profesional, dengan adanya template tentunya Anda tak perlu mendesainnya dari awal, tugas Anda hanyalah menyesuaikan bagian-bagian yang kurang sesuai saja.

Meskipun demikian, Canva juga tetap bisa digunakan untuk membuat desain digital, seperti sampul Facebook, spanduk Facebook, meme, logo, dan lain sebagainya.

Fitur penggabung foto juga turut disematkan di dalam aplikasi ini, sehingga Anda juga tidak perlu mengunduh aplikasi penggabung foto secara terpisah.

3. Logo Maker Plus

logo maker plus

Tidak bisa dipungkiri, aplikasi CorelDRAW juga dirancang untuk memudahkan para desainer dalam membuat berbagai karya desain grafis seperti spanduk, kartu undangan, logo, dan lain sebagainya.

Kalau Anda ingin menggunakan CorelDRAW di Android untuk tujuan pembuatan logo, maka Logo Maker Plus bisa menjadi alternatif terbaik untuk Anda.

Pasalnya, aplikasi besutan Logopit ini menyediakan lebih dari 1000 template logo dan 500 font premium yang bisa Anda gunakan secara gratis.

Template yang disuguhkan juga cukup beragam mulai dari logo 2D dan 3D, sampul Facebook, poster, dan lain sebagainya. Tugas Anda hanyalah menyesuaikan bagian-bagian tertentu saja tanpa ribet membuatnya dari awal.

4. ibis Paint X

ibis Paint X

Aplikasi Android selanjutnya yang mirip seperti CorelDRAW adalah ibis Paint X, aplikasi ini sangat cocok untuk Anda yang ingin membuat gambar rumit. Pasalnya, aplikasi besutan Ibis Mobile Inc ini punya beragam fitur yang dapat memudahkan Anda ketika membuat desain yang rumit.

Aplikasi ini menyediakan lebih dari 700 font, 37 filter, 27 blending mode, stroke, 142 kuas, dan lain sebagainya. Sama seperti CorelDraw yang ada di PC, Anda juga bisa mengatur tumpukan layer, menggabungkan layer, dan memindahkannya sesuai dengan keinginan.

Tak perlu khawatir jika pada saat proses desain Anda melakukan kesalaha karena ibis Paint X menyediakan fitur undo dan redo hingga 100 kali.

Jika dirasa fitur yang ada di aplikasi ini kurang lengkap, Anda juga bisa menggunakan versi berbayar yang punya lebih banyak fitur, namun jika kurang yakin Anda juga bisa mencoba versi premium secara gratis selama 30 hari.

5. MediBang Paint

MediBang Paint

MediaBang Paint merupakan aplikasi yang cocok untuk Anda yang suka melukis dan menggambar komik. Pasalnya, aplikasi ini memang menyediakan fitur-fitur yang dapat memudahkan Anda dalam membuat komik.

Anda dapat menggunakan lebih dari 60 jenis kuas secara gratis, mulai dari kuas pensil, blur, kuas rata, kuas bundar, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu saja, MediBang Paint juga menyediakan lebih dari 850 tone, tekstur, font komik, latar belakang, dan lain sebagainya.

Anda juga tak perlu khawatir mengalami kesulitan ketika menggunakannya, karena MediBang Paint menyediakan fitur bantuan yang dapat memberikan solusi ketika Anda mengalami masalah.

6. SketchBook

SketchBook

Tidak bisa dipungkiri, Autodesk memang cukup handal dalam membuat aplikasi editor grafis, selain AutoCAD yang ditujukan untuk pengguna PC, perusahaan yang bermarkas di California ini juga punya aplikasi Android yang mirip CorelDRAW, yaitu SketchBook.

Dengan menggunakan Sketchbook, Anda bisa menuangkan kreativitas dimana saja dan membuat beragam jenis karya seni, seperti logo, vektor, komik, dan karya seni yang lainnya.

Menariknya lagi, semua fitur yang disuguhkan di dalam aplikasi besutan Autodesk Inc ini juga bisa Anda gunakan secara gratis, bahkan Anda juga bisa membuat karya seni dengan nyaman tanpa risih dengan iklan yang mengganggu karena memang SketchBook bersih dari iklan.

7. Paint Free

Paint Free

Paint Free merupakan aplikasi yang cocok untuk Anda yang ingin membuat karya seni yang sederhana seperti lukisan. Pasalnya, aplikasi besutan Developer5 ini memang menyuguhkan fitur yang cukup terbatas.

Akan tetapi banyak fitur CorelDRAW yang bisa Anda temukan di aplikasi ini, seperti fitur untuk mengubah warna latar belakang, mengubah lebar garis, dan lain sebagainya.

8. Desygner

Desygner

Lagi nyari aplikasi CorelDRAW Android yang sederhana dan mudah digunakan? Desygner merupakan aplikasi yang tepat untuk Anda. Pasalnya, aplikasi ini menyediakan ribuan template yang dirancang oleh desainer profesional sehingga Anda tidak perlu membuatnya dari awal.

Ada banyak template yang bisa Anda temukan di dalam aplikasi ini mulai dari logo, sampul media sosial, kartu undangan, kolase foto, poster, majalah, meme, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu saja, Desygner juga menyediakan lebih dari 1 juta layout dengan desain yang berbeda-beda.

Akan tetapi jika dirasa fitur-fitur gratis tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan Anda, Anda juga bisa menggunakan Desygner premium yang dibanderol dengan harga Rp 49.000 per bulan, sehingga Anda bisa mengakses beragam template premium dengan desain yang lebih epik.

9. ArtFlow

ArtFlow

Nyari aplikasi CorelDRAW Android untuk kebutuhan membuat sketsa? ArtFlow merupakan aplikasi yang wajib Anda pertimbangkan. Pasalnya, aplikasi besutan ArtFlow Studio ini memang lebih banyak menyuguhkan fitur-fitur untuk kebutuhan membuat gambar sketsa.

Fitur-fitur yang disematkan di dalam aplikasi ArtFlow diantaranya yaitu tersedia lebih dari 100 jenis kuas, mendukung impor dan ekspor file PNG, JPG, dan PSD, dan beberapa fitur menarik lainnya.

10. Infinite Painter

Infinite Painter

Aplikasi Android yang terakhir yang mirip seperti CorelDRAW adalah Infinite Painter. Aplikasi besutan Infinite Studio Mobile bisa dibilang merupakan gabungan dari aplikasi Photoshop, Sketchbook, dan Procreate.

Semua fitur yang ada di ketiga aplikasi tersebut bisa Anda temukan di Infinite Painter. Aplikasi ini menyediakan lebih dari 160 jenis kuas yang bisa Anda gunakan secara gratis, bahkan jika kuas yang telah disediakan kurang cocok, Anda juga bisa membuatnya sendiri sesuai dengan keinginan.

Tidak hanya itu saja, Infinite Painter juga menyediakan fitur lain seperti fitur gradient, pemotong, penyesuai warna, sketsa, blend, dan lain sebagainya. Setelah desain berhasil dibuat, Anda juga bisa menyimpannya ke dalam format JPEG, PNG, PSD, atau ZIP.

Itulah deretan aplikasi CorelDRAW untuk Android yang berhasil Sipitek rangkum. Dengan menggunakan salah satu aplikasi yang ada di atas, kini Anda bisa menikmati fitur-fitur CorelDRAW melalui ponsel Android. Mana aplikasi yang paling mirip menurut Anda?