Apa yang kamu rasakan ketika lagi seru-serunya berselancar di internet atau bermain game online, tiba-tiba internet terputus. Tentu jengkel bukan?

Apalagi kalau tempat tinggal kamu berada di pelosok yang jaringan internetnya belum sebagus seperti di perkotaan, mogoknya jaringan internet ketik berselancar di dunia maya mungkin jadi temanmu sehari-hari.

Tidak bisa dipungkiri, jaringan internet 3G dan 4G di Indonesia memang belum merata, masih ada beberapa tempat yang bahkan tidak ada jaringan internet sama sekali.

Selain itu banyak juga tempat-tempat yang sudah tersedia jaringan internet, akan tetapi internetnya tidak stabil.

Nah kalau tempat tinggal kamu berada di lokasi tersebut, mulai sekarang kamu tidak akan mengalami lagi yang namanya internet putus-putus.

Pasalnya, saat ini sudah banyak aplikasi penguat sinyal yang bisa kamu gunakan secara gratis di smartphone Android.

Beberapa aplikasi yang akan Sipitek ulas ini juga tidak hanya bisa digunakan untuk memperkuat sinyal 3G dan 4G saja, namun bisa juga digunakan untuk memperkuat sinyal WiFi.

Tentu, tidak semua aplikasi layak untuk digunakan…

Untungnya di sini Sipitek telah mengumpulkan aplikasi penguat sinyal terbaik di tahun 2020 yang paling ampuh memperkuat sinyal.

Penasaran kan? Yuk! mari simak…

15 Aplikasi Penguat Sinyal Terbaik di Android

Karena setiap aplikasi punya fitur yang berbeda-beda…

Nah biar kamu bisa memilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan kamu, silahkan simak dulu semua ulasannya.

1. Internet Booster & Optimizer

internet booster & optimizer

Internet Booster & Optimizer merupakan aplikasi penguat sinyal pertama yang paling Sipitek rekomendasikan.

Aplikasi ini lebih cocok digunakan untuk pengguna yang sering berselancar di internet menggunakan browser.

Pasalnya, aplikasi yang diusung oleh BoostingTools ini akan memprioritaskan dan mengoptimasi kecepatan internet aplikasi browser daripada aplikasi lain.

Cara menggunakannya juga cukup mudah, tugas kamu hanyalah menekan tombol petir yang tersedia di aplikasi ini.

Nantinya aplikasi ini akan menjalankan beberapa perintah yang dapat memperkuat sinyal internet.

Sebetulnya perintah-perintah yang dilakukan aplikasi ini bisa juga kamu lakukan secara manual, seperti melakukan ping jaringan, meningkatkan ukuran MTU, TTL hop, dan sebagainya.

Akan tetapi, tentunya jika dilakukan secara manual ini akan menjadi sangat rumit.

Dengan menggunakan Internet Booster & Optimizer kamu bisa menjalankan perintah tersebut dalam sekali sentuhan.

Internet Booster & Optimizer bisa digunakan untuk memperkuat sinyal WiFi maupun data seluler (2G, 3G, 4G LTE).

Aplikasi berukuran 5,5 MB ini bisa digunakan di smartphone yang sudah di root maupun yang belum.

Akan tetapi lebih disarankan menggunakan smartphone yang sudah di root, supaya aplikasi ini bisa bekerja secara secara optimal.

2. Connection Stabilizer Booster

connection stabilizer booster

Sebagai pengembang, Supersonic Software mengklaim kalau aplikasi besutannya ini merupakan aplikasi penguat sinyal terbaik di dunia.

Dengan menggunakan Connection Stabilizer Booster, kamu tidak hanya bisa memperkuat sinyal saja, namun aplikasi ini juga mampu menstabilkan sambungan internet supaya tidak putus-putus.

Aplikasi yang diusung oleh Supersonic Software ini juga bisa digunakan untuk menstabilkan koneksi internet saat browsing maupun bermain game online.

Pernah mengalami kejadian sinyal internet tiba-tiba hilang? aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 5 juta kali ini juga bisa mengatasi masalah tersebut.

Jadi, apabila Connection Stabilizer Booster mendeteksi data seluler hilang maka secara otomatis aplikasi ini akan menyambungkan kembali dengan cepat.

Aplikasi ini juga akan mengoptimalkan parameter TCP/IP untuk memberikan pengalaman internet yang lebih baik.

Connection Stabilizer Booster bisa digunakan untuk memperkuat sinyal WiFi maupun data seluler 2G GPRS, 3G, dan 4G LTE untuk semua ISP (Telkomsel, XL, Axis, 3, Indosat Ooredoo, Smartfren)

Menariknya lagi, kamu juga nggak perlu khawatir aplikasi ini membebani kinerja smartphone, karena ukurannya juga cukup kecil, tidak lebih dari 3 MB saja lho.

3. HSPA+ Tweaker (3G booster)

hspa tweaker 3g booster

Tidak bisa dipungkiri, ada beberapa lokasi yang sudah tersedia sinyal 4G akan tetapi pada saat kita gunakan internetnya malah lebih cepat menggunakan koneksi 3G atau HSPA.

Nah jika kamu berada di lokasi yang seperti itu, jangan memaksakan diri untuk menggunakan jaringan 4G.

Memang benar 4G itu lebih cepat dari 3G, namun di beberapa lokasi bisa jadi itu tidak berlaku.

Jika kamu ingin merasakan kecepatan internet 4G akan tetapi di lokasimu lebih bagus jaringan 3G atau smartphone kamu belum mendukung jaringan 4G, gunakan saja aplikasi yang satu ini.

Yap, sesuai dengan namanya, HSPA+ Tweaker hanya bisa kamu gunaan untuk mengoptimalkan dan menstabilkan jaringan 3G saja.

Meskipun demikian, kehandalan aplikasi yang diusung oleh Brothers Rovers ini tidak bisa dianggap remeh.

Pasalnya, meskipun kamu menggunakan jaringan 3G, dengan menggunakan aplikasi ini koneksi internet yang kamu gunakan bisa setara dengan kecepatan internet 4G lho.

Tidak hanya itu saja, aplikasi penguat sinyal yang satu ini juga dapat memperkecil nilai ping sehingga akses internet akan menjadi stabil.

Buat kamu yang suka bermain game online, streaming, atau melakukan video call, HSPA+ Tweaker bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.

4. WiFi Doctor

aplikasi penguat sinyal wifi doctor

Sesuai dengan namanya, Wifi Doctor merupakan aplikasi serbaguna yang dapat membantu kamu untuk mengatasi berbagai permasalahan koneksi WiFi, termasuk memperkuat sinyal.

Aplikasi ini memiliki kemampuan untuk menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang secara otomatis.

Jadi apabila ada salah satu aplikasi yang menghabiskan banyak data seluler atau koneksi WiFi namun tidak kamu gunakan secara rutin, nantinya aplikasi ini akan menghentikan aplikasi tersebut.

Tentunya selain dapat memperkuat sinyal WiFi, WiFi Doctor juga dapat menghemat kuota.

Selain itu, Wifi Doctor juga dibekali dengan fitur pemeriksaan keamanan WiFi yang cukup canggih.

Fitur ini akan sangat berguna sekali jika kamu sering menggunakan koneksi WiFi di tempat umum.

Nantinya fitur tersebut akan otomatis memeriksa jaringan WiFi yang terhubung ke smartphone kamu, apakah aman untuk digunakan atau tidak.

Jika tidak aman, nantinya WiFi Doctor akan menandai WiFi tersebut dan menyarankan kamu untuk tidak menggunakannya.

5. Network Signal Booster

Network Signal Booster

Berbeda dengan aplikasi penguat sinyal pada umumnya.

Selain dapat digunakan untuk memperkuat sinyal WiFi, Network Signal Booster juga bisa digunakan untuk memperkuat sinyal smartphone entah itu 3G maupun 4G.

Cara kerjanya juga agak berbeda, dimana Network Signal Booster akan menonaktifkan jaringan kamu dalam beberapa detik dan mengaktifkannya kembali untuk meningkatkan kekuatan sinyal.

Keunggulan lain yang dimiliki oleh Network Signal Booster adalah desain antarmuka yang cukup sederhana dan mudah digunakan.

Untuk mengaktifkannya kamu hanya tinggal menekan tombol on yang berada di bagian bawah ikon WiFi atau data seluler.

Apabila sinyal tidak stabil, kamu bisa menekan tombol Tap to Boost untuk memperkuat sinyal. Mudah bukan?

6. Network Signal Speed Booster

Network Signal Speed Booster

Nyari aplikasi penguat sinyal yang sederhana dan mudah digunakan? Network Signal Speed Booster bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.

Yap, aplikasi yang dikembangkan MCStrealth Apps memang memiliki tampilan antarmuka yang cukup sederhana, namun soal kehandalan tentunya tidak bisa diremehkan.

Aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali ini bisa kamu gunakan untuk memperkuat sinyal WiFi maupun data seluler (2G, 3G, 4G).

Nggak perlu khawatir aplikasi ini membebani kinerja smartphone, pasalnya ukurannya juga cukup kecil lho, tidak lebih dari 3 MB saja.

7. 4G LTE Signal Booster Network

4G LTE Signal Booster Network

Kalau dilihat dari namanya, mungkin kamu akan menganggap kalau aplikasi penguat sinyal yang satu ini hanya bisa memperkuat sinyal 4G LTE saja.

Namun nyatanya aplikasi ini juga bisa digunakan untuk memperkuat sinyal 3G lho.

4G LTE Signal Booster Network akan membantu kamu untuk meningkatkan kekuatan sinyal, menstabilkan, dan mengoptimalkannya.

Aplikasi yang diusung oleh Powertrix Mobile Ltd. ini juga dibekali dengan beragam fitur canggih yang bisa kamu atur sendiri untuk mendapatkan pengalaman akses internet yang lebih baik.

Diantaranya adalah fitur untuk melakukan ping dan memantau frekuensi sinyal menggunakan fitur log frequency yang telah disediakan.

8. 4G Connection Booster

4G Connection Booster

Sebagai pengembang, Extremapp juga mengklaim kalau aplikasi gagasannya ini merupakan aplikasi penguat sinyal terbaik saat ini.

Bagi kamu yang tidak mau ribet, 4G Connection Booster bisa menjadi solusinya.

Pasalnya, ia dapat memperkuat sinyal hanya dalam waktu kurang dari 10 detik saja lho, hanya dengan dua kali sentuhan saja internet langsung ngebut.

Salah satu fitur yang cukup menarik yang ada di 4G Connection Booster adalah DNS Cache, fitur ini dapat mempercepat koneksi internet ketika kamu berselancar di dunia maya.

9. WiFi Booster

wifi booster

Sering menggunakan koneksi WiFi saat berselancar di internet? WiFi Booster adalah aplikasi yang wajib kamu pertimbangkan.

Pasalnya, aplikasi ini punya banyak sekali fitur untuk mengoptimalkan koneksi WiFi.

Salah satunya adalah fitur untuk memperkuat dan mengukur kekuatan sinyal WiFi yang kamu gunakan secara real time.

WiFi booster akan dengan cepat memeriksa kekuatan sinyal WiFi, sehingga kamu bisa menentukan lokasi terbaik untuk menggunakan WiFi tersebut.

Selain itu, WiFi Booster juga punya fitur untuk mendeteksi semua perangkat yang menggunakan router WiFi tersebut.

Bahkan kamu juga bisa melihat IP, MAC, dan vendor dari masing-masing perangkat yang terhubung ke dalam jaringan tersebut.

10. Wifi Network Signal Booster

Wifi Network Signal Booster

Jengkel dengan koneksi internet yang lemot dan sering putus-putus? Gunakan saja WiFi Network Signal Booster.

Aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan untuk memperkuat sinyal WiFi saja, akan tetapi kamu juga bisa menggunakannya untuk memperkuat sinyal smartphone entah itu 3G maupun 4G.

Meskipun penggunanya tidak sebanyak seperti aplikasi sebelumnya, namun sebagian besar pengguna aplikasi besutan Alex Irimia ini merasa puas dengan kinerjanya.

Pasalnya, WiFi Network Signal Booster punya algoritma canggih yang dapat memperkuat sinyal secara efektif.

11. Wifi Booster – Wifi Enhancer

wifi booster wifi enhancer

Nyari aplikasi penguat sinyal yang bisa digunakan tanpa root? Wifi Booster – Wifi Enhancer adalah jawabannya.

Yap, aplikasi yang dikembangkan oleh Tristana Team ini bisa bekerja dengan baik meskipun smartphone kamu belum diroot.

Wifi Booster – Wifi Enhancer juga memiliki kemampuan untuk memeriksa informasi secara detail tentang kekuatan sinyal Wifi yang kamu gunakan.

Aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 100 ribu kali ini bisa kamu gunakan untuk memperkuat sinyal 3G, 4G, maupun WiFi.

Salah satu fitur yang cukup menarik dari aplikasi ini adalah adanya fitur untuk membobol Wifi.

Akan tetapi fitur tersebut hanya bisa digunakan untuk membool Wifi yang menggunakan protokol EAP.

12. Signal Strength

signal strength

Sesuai dengan namanya, Signal Strength merupakan aplikasi yang dapat membantu kamu untuk mengukur kekuatan sinyal.

Signal Strength memang tidak punya fitur untuk memperkuat sinyal, akan tetapi aplikasi ini akan sangat membantu kamu untuk menentukan lokasi yang tepat untuk mendapatkan sinyal yang kuat.

Bahkan jika diperlukan, kamu juga bisa mengetahui informasi jaringan secara lengkap, mulai dari latensi, cell tower, dan sebagainya.

Aplikasi yang diusung oleh Lakshman ini bisa digunakan untuk mengukur kekuatan sinyal Wifi maupun smartphone.

13. Network Signal Info

network signal info

Sama seperti aplikasi sebelumnya, Network Signal Info juga memiliki kemampuan untuk mengukur kekuatan jaringan seluler maupun WiFi.

Hanya saja, aplikasi yang diusung oleh KAIBITS Software GmbH ini punya fitur yang lebih lengkap dan memiliki antarmuka yang cukup modern.

Dengan menggunakan Network Signal Info, kamu bisa mengetahui kekuatan jaringan secara real time, sehingga kamu bisa menentukan lokasi yang tepat untuk mendapatkan sinyal yang kuat.

Selain itu, aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali ini juga dapat mendeteksi informasi jaringan secara lengkap, mulai dari informasi operator yang digunakan, MAC, BSSID, IP, subnet mask, dan sebagainya.

14. 4G Wifi Maps & Speed Test

4G Wifi Maps Speed Test

4G Wifi Maps & Speed Test merupakan aplikasi penguat sinyal no. 1 di dunia. Tak tanggung-tanggung, saat ini aplikasi garapan OpenSignal.com ini telah diunduh oleh lebih dari 10 juta kali lho.

Tidak heran jika aplikasi yang satu ini cukup banyak peminatnya, mengingat 4G Wifi Maps & Speed Test punya beberapa fitur canggih untuk mengoptimalkan kekuatan sinyal. Salah satunya adalah kompas sinyal.

Dengan menggunakan fitur ini kamu bisa mengetahui sumber sinyal yang kamu gunakan, sehingga kamu bisa menuju lokasi tersebut untuk mendapatkan sinyal yang bagus.

Menariknya lagi, kamu bisa menggunakan aplikasi ini sepenuhnya secara gratis tanpa iklan.

15. WiFi Overview 360

Wifi overview 360

Aplikasi penguatan sinyal terbaik yang terakhir yang perlu kamu coba adalah WiFI Overview 360.

Sesuai dengan namanya, WiFi Overview 360 hanya bisa digunakan untuk memperkuat dan menganalisis koneksi WiFi saja, tidak bisa digunakan untuk jaringan seluler.

Dengan menggunakan aplikasi yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali ini, kamu bisa mendapatkan informasi jaringan WiFi secara lengkap, mulai dari SSID, kekuatan sinyal, enskripsi, dan sebagainya.

Akhir Kata

Nah itulah deretan aplikasi penguat sinyal terbaik di 2020 yang berhasil Sipitek rangkum. Aplikasi yang mana yang akan kamu pakai?

Perlu diketahui, ada banyak faktor yang dapat mempengaruhi kekuatan sinyal.

Jika kamu sudah menggunakan salah satu aplikasi di atas, akan tetapi sinyal yang kamu dapatkan masih lemah, cobalah untuk berpindah lokasi.