Dulu untuk membaca komik, kita perlu membeli bukunya terlebih dahulu. Akan tetapi saat ini Anda bisa membaca komik di mana saja dan kapan saja menggunakan salah satu dari beberapa aplikasi baca komik manga yang akan Sipitek ulas kali ini.

Anda bisa membaca ribuan judul komik secara gratis tanpa biaya sepeser pun, bahkan sebagian besar aplikasi yang ada di sini juga bisa digunakan secara offline sehingga Anda tak perlu khawatir ketika kehabisan kuota.

Akan tetapi karena banyaknya pilihan terkadang membuat kita bingung memilihnya, nah oleh karena itu kali ini Sipitek akan mengulas beberapa aplikasi baca komik manga offline terbaik yang bisa Anda gunakan secara gratis di smartphone Android, beberapa aplikasi yang ada di sini juga sudah dilengkapi dengan terjemahan bahasa Indonesia lho.

Namun setiap aplikasi tentunya punya fitur dan koleksi komik yang berbeda-beda, nah supaya Anda bisa memilih aplikasi yang tepat dan sesuai dengan selera keseruan Anda, yuk simak dulu semua ulasannya.

20 Aplikasi Baca Komik Manga Offline Terbaik di Android

1. LINE WEBTOON

LINE WEBTOON

Kalau Anda suka membaca komik di smartphone Android, pasti sudah tak asing lagi dengan aplikasi LINE WEBTOON. Yap, dari banyaknya aplikasi baca komik yang tersedia di Google Play Store, aplikasi besutan NAVER WEBTOON CORP ini memang yang paling populer.

Tak heran kalau LINE WEBTOON menjadi pilihan banyak orang, mengingat selain bisa digunakan secara gratis, koleksi komik yang ada di aplikasi ini juga rutin diperbarui setiap harinya.

Untuk memudahkan penggunanya, aplikasi ini juga mengelompokkan komik berdasarkan genre, sehingga Anda juga dapat menemukan berbagai macam jenis komik berdasarkan genre, mulai dai genre romansa, komedi, horor, fantasi, dan lain sebagainya.

Dengan LINE WEBTOON, Anda juga tak perlu khawatir ketinggalan episode terbaru, karena nantinya aplikasi ini akan memberitahu Anda melalui notifikasi push setiap kali ada episode terbaru yang dirilis. Kerennya lagi, aplikasi ini juga mendukung 11 bahasa, termasuk bahasa Indonesia.

2. Manga Rock

Manga Rock

Suka membaca komik Jepang atau manga? Manga Rock merupakan aplikasi yang tepat untuk Anda. Pasalnya, aplikasi besutan Not A Basement International ini memang hanya menyediakan bacaan manga saja.

Akan tetapi dengan menggunakan aplikasi ini Anda bisa membaca ribuan manga beresolusi tinggi yang cukup nyaman ketika dibaca.

Koleksi manga yang ada di aplikasi ini juga rutin diperbarui, sehingga Anda tak perlu khawatir ketinggalan episode terbaru dari bacaan manga favorit Anda.

Menariknya lagi, Anda juga bisa membaca manga di aplikasi ini secara offline, akan tetapi tentunya Anda perlu mengunduhnya terlebih dahulu.

3. Comics

Comics

Kalau Anda ingin membaca komik dari komikus atau perusahaan terkenal, maka Anda wajib mencoba aplikasi yang satu ini.

Pasalnya, aplikasi ini menyediakan lebih dari 100 ribu komik digital dari para komikus terkenal seperti Marvel, DC, dan lain sebagainya.

Ada banyak serial komik yang bisa Anda temukan di dalam aplikasi ini mulai dari komik The Avengers, Ms Marvel, Iron Man, Captain America, Batman, Justice League, Wonder Women, dan lain sebagainya.

Akan tetapi untuk bisa mengakses semua konten yang disematkan di dalam aplikasi ini Anda perlu menjadi pelanggan berbayar, namun jika ragu Anda juga bisa memanfaatkan masa percobaan selama 30 hari untuk mengaksesnya secara gratis.

4. MangaToon

MangaToon

Ingin membaca manga dan komik dalam satu aplikasi? MangaToon merupakan aplikasi yang wajib Anda coba.

Pasalnya, aplikasi ini tidak hanya menyediakan bacaan komik saja, namun Anda juga bisa menemukan bacaan manga yang bisa dibaca secara gratis.

Genre komik yang disuguhkan di dalam aplikasi ini juga cukup beragam, mulai dari aksi, cinta, komedi, fantasi, horor, petualangan, dan lain sebagainya.

Selain itu, setiap harinya juga selalu ada komik baru lho, termasuk komik Indonesia yang populer juga bisa Anda temukan di aplikasi ini.

Selain bisa digunakan secara gratis, MangaToon juga bisa digunakan secara offline, akan tetapi tentunya Anda perlu mengunduhnya terlebih dahulu supaya komik tersebut tersimpan di memori smartphone.

Menariknya lagi, pengguna juga bisa menulis komik atau cerita sendiri, nantinya karya Anda akan dibaca oleh jutaan pengguna di seluruh dunia. Tertarik untuk menjadi penulis komik?

5. WebComics

WebComics

Meskipun jumlah penggunanya tak sebanyak aplikasi sebelumnya, akan tetapi aplikasi baca komik yang satu ini sangat disukai oleh pengguna Android, bahkan di Google Play Stoe saja WebComics mendapatkan rating yang cukup baik, yaitu 4,8.

Kecepatan update komik-komik terbaru menjadi salah satu keunggulan dari aplikasi ini, bahkan setiap harinya ada lebih dari 1000 bab baru yang dirilis, mulai dari komik bergenre romansa, modern, horor, aksi, dan lain sebagainya.

Menariknya lagi, Anda juga bisa membacanya secara offline, sehingga Anda bisa menikmati kisahnya di mana saja dan kapan saja tanpa khawatir kuota rontok.

6. Anime & Manga Amino for Otakus

Anime & Manga Amino for Otakus

Sesuai dengan namanya, Anime & Manga Amino for Otakus merupakan aplikasi baca komik yang cocok untuk para otaku. Aplikasi jejaring sosial untuk para penggemar berat anime dan manga ini diklaim yang paling cepat mengalami pertumbuhan.

Ada banyak komik yang bisa Anda temukan, mulai dari komik anime, manga, otaku, cosplay, musik vocaloid, dan lain sebagainya.

Menariknya lagi, aplikasi besutan Amino Apps ini juga menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk saling berdiskusi dengan para otaku yang ada di belahan dunia.

7. Tapas

Tapas

Salah satu cara sederhana untuk mengusir rasa bosan adalah dengan membaca komik, Anda dapat mengakses puluhan ribu komik melalui aplikasi baca komik yang satu ini, dan semuanya bisa Anda baca secara gratis.

Anda juga dapat membaca komik dalam berbagai genre, mulai dari fantasi, romansa, komedi, horor, dan lain sebagainya. Menariknya lagi, aplikasi ini juga menyediakan fitur komunitas yang memungkinkan pengguna untuk saling berdiskusi satu sama lain.

8. CIAYO Comics

CIAYO Comics

Lagi nyari aplikasi baca komik berkualitas premium yang bisa digunakan secara gratis? CIAYO Comics merupakan aplikasi yang wajib dipertimbangkan.

Pasalnya, aplikasi ini rutin merilis komik berkualitas premium setiap harinya, komik Indonesia yang populer juga bisa Anda temukan di dalam aplikasi ini, tak terkecuali komik Si Juki.

Anda juga bisa menemukan ribuan komik dalam berbagai genre, mulai dari aksi, komedi, fantasi, horor, dan lain sebagainya.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur subscribe, jika diaktifkan Anda akan mendapatkan notifikasi setiap kali ada komik-komik baru.

Masih ragu dengan kualitasnya? Tak perlu khawatir karena Anda juga bisa melihat langsung koleksi komiknya di situsnya resminya yang beralamat di ciayo.com sebelum mengunduh aplikasinya.

9. Challenger Comics Viewer

Challenger Comics Viewer

Berbeda dengan aplikasi baca komik pada umumnya, aplikasi ini tidak hanya menyediakan beragam koleksi komik saja, akan tetapi Anda juga bisa membaca komik dalam berbagai format mulai dari PDF, ZIP, RAR, JPG, PNG, dan lain sebagainya.

Fitur-fitur yang disematkan juga cukup lengkap dan bisa membuat pengguna nyaman saat membacanya, seperti fitur scrolling horizontal dan vertikal, otomatis beralih episode berikutnya, auto-scrolling, dan lain sebagainya.

Selain bisa digunakan secara gratis dan offline, dengan menggunakan Challenger Comics Viewer, Anda juga bisa membacanya dengan nyaman, karena aplikasi dikemas tanpa iklan.

10. Dark Horse Comics

Dark Horse Comics

Dark Horse Comics merupakan salah satu penerbit buku komik yang bermarkas di Amerika, Anda dapat membaca karyanya melalui aplikasi ini.

Ada banyak judul komik yang bisa Anda temukan, mulai dari Avatar: The Last Airbender, Mass Effect, hingga komik manga seperti Dragon Age, Sin City, dan Tomb Raider.

Tidak hanya itu saja, aplikasi Dark Horse Comics juga tidak hanya tersedia untuk smartphone Android saja, akan tetapi Anda juga bisa menggunakannya di PC maupun laptop untuk membacanya dengan lebih leluasa.

11. ComicRack Free

ComicRack Free

Alikasi baca komik offline selanjutnya yang bisa Anda gunakan secara gratis di Android adalah ComicRack Free. Aplikasi besutan cYo Soft ini memiliki segudang fitur yang dapat memanjakan pengguna ketika membaca komik.

Diantaranya yaitu fitur untuk bergulir secara otomatis, penyesuai warna, zoom, dan lain sebagainya. Salah satu fitur yang cukup menarik dari ComicRack Free adalah adanya fitur sinkronisasi USB.

Dengan menggunakan fitur tersebut Anda bisa melakukan sinkronisasi dari Android ke Windows ataupun sebaliknya, termasuk daftar bacaan, bookmark, posisi membaca, dan lain sebagainya.

12. Marvel Unlimited

Marvel Unlimited

Kalau Anda penggemar film besutan Marvel, maka aplikasi Marvel Unlimited ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda.

Pasalnya, aplikasi yang dikembangkan langsung oleh Marvel Comics ini menyediakan lebih dari 25.000 komik digital, termasuk Spider-Man, Captain America, Star Wars, Iron Man, dan lain sebagainya.

Dengan menggunakan aplikasi Marvel Unilimited ini, Anda juga tak perlu khawatir kehabisan kuota, karena semua komik yang ada di aplikasi ini bisa diunduh supaya dibaca secara offline.

13. COMICA

COMICA

COMICA merupakan aplikasi yang menyediakan beragam jenis komik dari para komikus terkenal asal Korea, seperti Jeon Geuk Jin pengarang Yulgang dan Breaker, Go Yeong Hun, dan lain sebagainya.

Akan tetapi aplikasi ini menerapkan sistem poin, dimana Anda harus punya poin terlebih dahulu untuk membacanya.

Akan tetapi poin tersebut bisa didapatkan dengan mudah, bisa dengan cara mengundang teman, membagikan komik lewat media sosial, dan lain sebagainya.

14. Astonishing Comic Reader

Astonishing Comic Reader

Sesuai dengan namanya, Astonishing Comic Reader merupakan aplikasi yang bisa Anda jadikan sebagai pembaca file komik. Jika Anda ingin membacanya melalui aplikasi ini, Anda harus punya file komik terlebih dahulu.

Aplikasi ini menyediakan fitur-fitur yang dapat memudahkan Anda ketika membaca komik, seperti fitur zoom, fitur yang dapat beralih secara otomatis ke edisi berikutnya ketika selesai membaca, dan lain sebagainya.

Astonishing Comic Reader bisa digunakan untuk membuka file komik yang dikemas dengan format CBZ atau CBR, entah itu yang tersimpan di penyimpanan smartphone maupun di penyimpanan awan.

15. MANGA Plus by SHUEISHA

MANGA Plus by SHUEISHA

Jika Anda penggemar Naruto atau One Piece maka Manga Plus by SHUEISHA merupakan aplikasi yang wajib Anda coba. Pasalnya, aplikasi ini memang dikembangkan secara resmi oleh penerbit terkenal yang bermarkas di Tokyo, yaitu Shuisha Inc.

Tidak hanya Naruto dan One Piece saja, akan tetapi ada banyak komik manga populer yang bisa Anda temukan di dalam aplikasi ini, seperti Dragon Ball, Bleach, Boruto, Bakuman, dan lain sebagainya.

16. MangaLife

MangaLife

MangaLife merupakan aplikasi Android yang diklaim punya koleksi komik manga terbesar saat ini. Jika Anda mencari aplikasi baca komik yang lengkap, aplikasi besutan MediaLab Entertainment ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

Ada banyak komik yang bisa Anda baca di dalam aplikasi ini, bahkan beberapa pengguna berhasil menemukan komik yang tidak ada di web komik mana pun, mulai dari komik bergenre horor, romansa, komedi, seni bela diri, drama, kehidupan sekolah, dan lain sebagainya.

17. Manga Browser

Manga Browser

Sederhana, ringan, dan mudah digunakan merupakan kesan pertama yang akan Anda dapatkan ketika pertama kali menggunakan aplikasi Manga Browser. Akan tetapi aplikasi yang hanya berukuran 7 MB ini punya koleksi manga yang cukup lengkap.

Anda dapat mengakses komik manga populer dan terbaru melalui menu yang disematkan dibagian atas. Jika kurang puas dengan koleksi komik yang tersedia, Anda juga bisa membuka file komik secara manual menggunakan aplikasi ini.

18. Manga Searcher

Manga Searcher

Hampir mirip seperti aplikasi sebelumnya, dengan menggunakan aplikasi ini Anda juga tidak hanya bisa mencari dan membaca komik manga yang telah disediakan saja, akan tetapi Anda juga bisa membuka file komik secara manual.

Selain itu, aplikasi besutan Pu Haozhi ini juga dikemas dengan antarmuka yang cukup intuitif dan sederhana, sehingga Anda tak perlu khawatir kesulitan meskipun pertama kali menggunakannya.

19. Manga Bahasa Indonesia

Manga Bahasa Indonesia

Lagi nyari aplikasi baca komik manga berbahasa Indonesia? Aplikasi besutan Cucunguk Microsystem ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Pasalnya, semua komik yang disuguhkan di dalam aplikasi ini memang berbahasa Indonesia.

Tidak hanya itu saja, selain bisa digunakan secara online Anda juga bisa menggunakannya secara offline. Fitur pencarian manga juga disematkan di dalam aplikasi ini untuk memudahkan pengguna mencari manga favoritnya.

20. Archie Comics

Archie Comics

Aplikasi baca komik manga offline terbaik yang terakhir pilihan Sipitek adalah Archie Comics. Kalau dilihat dari jumlah penggunanya memang masih sedikit, akan tetapi jika Anda ingin membaca komik karya Archie Comics aplikasi ini wajib Anda coba.

Ada banyak komik yang bisa dibaca melalui aplikasi ini, mulai dari Jughead, Riverdale, The Dark Circle Heroes, dan lain sebagainya. Menariknya lagi, semua komik yang ada di aplikasi ini juga bisa diunduh secara gratis supaya bisa dibaca secara offline.

Itulah deretan aplikasi baca komik offline dan online terbaik yang bisa Anda gunakan secara gratis di smartphone Android.

Dengan menggunakan salah satu dari beberapa aplikasi yang ada di atas, kini Anda bisa membaca komik secara gratis di mana saja dan kapan saja tanpa harus terhubung ke internet. Aplikasi mana yang akan Anda gunakan?