Apa yang kamu pikirkan ketika mendengar kata game ular tangga? Pasti yang teringat adalah masa kecil yang penuh dengan kebebasan dimana kita bisa bermain dan tertawa lepas tanpa beban.

Ya, ular tangga merupakan permainan anak-anak yang sederhana namun cukup seru. Dimana setiap pemain harus melangkah melalui petak demi petak sesuai dengan angka dadu yang keluar untuk mencapai petak tertinggi.

Untuk sampai pada petak tertinggi pemain harus melewati berbagai rintangan. Jika pemain menginjak petak yang berisi kepala ular maka pemain harus mundur lagi ke kotak awal sesuai dengan panjang ular yang di injak.

Tapi sebaliknya jika pemain menginjak tangga maka pemain akan lebih cepat sampai ke petak tertinggi. Selain itu rasa khawatir juga akan kita rasakan ketika pemain lain mendekati bidak milik kita.

Pasalnya jika ada pemain lain yang menginjak petak yang sedang kita injak maka mau tidak mau kita harus kembali ke awal. Sayangnya di zaman yang semakin modern seperti saat ini cukup sulit untuk menemukan papan ular tangga, apalagi mencari pemainnya.

Meskipun demikian kamu masih bisa bernostalgia memainkan game ular tangga melalui smartphone.

Selain bisa dimainkan secara offline dengan teman, kamu juga bisa memainkannya secara online melawan pemain lain yang ada di seluruh dunia. Tentunya kamu nggak perlu ribet mencari lawan permainan.

Selain itu kamu juga bisa memainkannya kapan saja dan dimana saja dengan bebas melalui smartphone, nggak perlu bawa papan permainan.

14 Game Ular Tangga Android Terbaik

Jika kamu mencari permainan ular tangga di Play Store pasti kamu akan menemukan banyak jenis game ular tangga, tentunya ini akan membuat kamu bingung memilihnya.

Oleh karena itu di sini Sipitek akan memberikan beberapa rekomendasi game ular tangga terbaik yang bisa kamu mainkan untuk melepas rasa rindu masa kecil.

Biar kamu nggak salah pilih, simak semua ulasannya berikut ini…

1. Ular Tangga Raja

ular tangga raja

Game ular tangga yang diusung oleh Mobirix ini merupakan game pertama yang perlu kamu pertimbangkan. Pasalnya Ular Tangga Raja merupakan game ular tangga yang paling banyak diunduh di Play Store.

Dimana total unduhnya saat ini sudah mencapai 10 juta pengguna dan mendapatkan cukup banyak ulasan positif. Tidak heran jika game yang satu ini diminati oleh banyak orang.

Mengingat Ular Tangga Raja memang menyuguhkan konsep permainan yang sederhana namun sangat seru saat dimainkan.

Ular Tangga Raja juga menyediakan beberapa fitur tambahan yang cukup menarik diantarnya adalah multiplayer, dimana dengan fitur ini kamu bisa bermain melawan orang lain secara online.

Selain itu ada juga mode VS computer yang bisa kamu gunakan untuk bermain melawan kecerdasan buatan alias komputer, sehingga dengan fitur ini kamu juga bisa memainkannya secara offline tanpa internet.

Ingin melawan teman di dunia nyata? kamu juga bisa memilih mode 2P, 3P, hingga 4P sesuai dengan jumlah pemain yang akan bertanding.

Dari segi grafis, Ular Tangga Raja dikemas dengan tampilan klasik yang cukup apik.

2. Snakes and Ladders Free

snakes and ladders free

Dengan memainkan game yang diusung oleh Sudhakar Khanakaraj ini, main bareng dengan teman di dunia nyata kini nggak perlu rebutan di satu smartphone.

Karena game ini punya fitur multiplayer bluetooth yang bisa kamu gunakan untuk bermain dengan teman di smartphone yang berbeda-beda.

Jadi meskipun teman kamu memainkannya di smartphone masing-masing, Snakes and Ladders Free akan terhubung secara real time melalui koneksi bluetooth.

Nggak perlu berdesakan lagi deh kalau ambil giliran, apalagi kalau main dengan empat orang sekaligus.

Akan tetapi jika kamu menggunakan koneksi bluetooth, tentunya kamu harus tetap berdekatan saat supaya koneksi bluetooth antar smartphone bisa berjalan dengan lancar.

Kalau mau main berjauhan, kamu bisa menggunakan mode multiplayer online yaitu menggunakan koneksi internet.

Selain bisa digunakan untuk bermain dengan teman di dunia nyata kamu juga bisa melawan pemain lain yang ada di seluruh dunia.

Nggak hanya itu saja, Snakes and Ladders Free juga menyediakan 9 papan ular tangga dengan konsep yang berbeda-beda diantaranya papan hutan, kayu klasik, pantai dan sebagainya.

Uniknya, saat dimainkan setiap papan akan menampilkan efek visual yang berbeda-beda. Tentunya ini bisa membuat permainan menjadi lebih berwarna dan tidak membosankan.

3. Ular Tangga 3D

ular tangga 3D

Ingin merasakan sensasi permainan ular tangga yang lebih nyata? Ular Tangga 3D bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.

Sesuai dengan namanya game besutan The App Guruz ini menawarkan grafis 3D berkualitas tinggi yang dikemas dengan konsep klasik sehingga permainan akan terasa lebih realistis.

Ada 8 pilihan karakter dan 15 papan yang bisa kamu gunakan, tentunya dengan desain yang berbeda-beda sehingga permainan akan lebih menyenangkan.

Selain itu Ular Tangga 3D juga dilengkapi dengan suara latar yang mencekam seperti suara ular, lemparan dadu, dan sebagainya. Penasarankan? Yuk! dicoba.

4. Snake And Ladders Master

snake and ladders master

Game ular tangga yang diusung usung oleh ANDROID PIXELS ini menawarkan grafis dengan konsep animasi yang cukup berwarna.

Berbeda dengan game yang lainnya, Snake And Ladders Master juga menyediakan variasi permainan yang cukup menarik.

Kamu tidak hanya berlomba-lomba untuk sampai ke petak paling atas saja, akan tetapi dalam perjalanan menuju petak atas kamu juga perlu mendapatkan petak yang berisi bintang.

Jika kamu berhasil mendapatkan bintang, kamu akan mendapatkan hadiah yang dapat mempercepat kamu untuk sampai ke petak paling atas.

Snake And Ladders Master menyediakan dua mode permainan, yaitu single player dan multiplayer.

5. Snake and Ladder Game-Sap Sidi

snake and ladder game-sap sidi

Mau game ular tangga yang lebih simpel? nggak mau terlalu banyak fitur yang bikin bingung? Snake and Ladder Game-Sap Sidi bisa menjadi pilihan yang tepat.

Ya, game ular tangga yang telah diunduh oleh lebih dari 1 juta pengguna ini memang menyajikan konsep permainan yang sederhana. Kamu bisa bermain bersama teman hingga empat pemain sekaligus.

Sayangnya kamu tidak bisa memainkan game ini dengan pemain lain yang ada di seluruh dunia, karena game ini hanya bisa dimainkan secara offline.

6. Snake and Ladders Deluxe

snake and ladders deluxe

Sama seperti game ular tangga sebelumnya, game yang dikembangkan oleh Gamekend juga lebih mengutamakan kesederhanaan dan kemudahan dalam bermain. Akan tetapi Snake and Ladders Deluxe dikemas dengan grafik yang cukup menarik.

Tersedia tiga mode permainan, yaitu single untuk bermain sendiri melawan komputer, 2 player untuk bermain bersama teman di dunia nyata, dan multi player untuk bertanding melawan pemain lain secara online.

7. Snake and Ladders Dice Free

snake and ladders dice free

Kocok dadu hanya dengan satu sentuhan saja! pastikan kamu mendapatkan angka yang besar agar cepat sampai ke petak 100.

Snake and Ladders Dice Free menuyuguhkan papan permainan yang cukup menarik dengan pewarnaan yang cukup kontras, sehingga tidak akan membuat kamu cepat bosan saat memainkannya.

Secara umum cara memainkan game Snake and Ladders Dice Free sama saja seperti yang lainnya.

Game yang diusung oleh Game Magic Studio ini menyediakan dua mode permainan yaitu single player untuk bertanding melawan komputer, dan multiplayer untuk bermain melawan teman.

8. Snake And Ladders Game

snake and ladders game sallylove

Game ular tangga yang dikembangkan oleh SallyLove ini menawarkan grafis, pencahayaan, suara, dan model yang realistis.

Selain itu Snake And Ladders Game juga memiliki tampilan antarmuka yang ramah sehingga kamu bisa memainkannya dengan mudah.

Kamu juga bisa memilih camera views sendiri sesuai keinginan, ada dua views yang bisa kamu gunakan yaitu 2D dan 3D.

Nggak hanya itu saja, kalau kamu nggak nyaman dengan views yang telah kamu tentukan sebelum permainan berlangsung.

Kamu juga bisa mengubahnya secara langsung saat permainan berlangsung, tentunya nggak akan mengganggu permainan.

Game ular tangga yang bisa kamu unduh secara gratis ini juga bisa kamu mainkan hingga 4 pemain sekaligus dalam satu pertandingan, entah itu melawan robot ataupun melawan teman sendiri.

9. Ludo and Snakes Ladders

ludo and snakes ladders

Sesuai dengan namanya, game yang diusung oleh Water Bird ini tidak hanya bisa digunakan untuk bermain ular tangga saja, namun kamu juga bisa menggunakannya untuk bermain Ludo.

Meskipun punya dua jenis permainan yang berbeda, aplikasi ini memiliki ukuran yang sangat kecil tidak lebih dari 2 Mb, sehingga kamu nggak perlu khawatir game ini membebani smartphone.

Tidak heran sih kalau ukurannya sangat kecil, mengingat grafis yang disajikan Ludo and Snakes Ladders ini sangat sederhana, saking sederhananya mungkin akan membuat kamu cepat bosan.

Tapi kamu juga nggak bisa meremehkan game yang satu ini, karena di Play Store saja Ludo and Snakes Ladders sudah di unduh oleh lebih dari 1 juta pengguna lho.

Mungkin karena ukurannya yang sangat kecil, sehingga banyak orang yang tertarik. Apakah kamu tertarik memainkan Ludo and Snakes Ladders?

10. Ular Tangga (Paleblue)

ular tangga paleblue

Game ular tangga yang bisa kamu mainkan selanjutnya adalah game yang dikembangkan oleh Paleblue.

Papan ular tangga yang ada di game ini punya rintangan yang cukup rumit, dimana ular yang ada di dalam papan cukup rapat, sehingga tidak mudah untuk sampai ke petak tertinggi.

Akan tetapi jika beruntung, kamu juga bisa lebih cepat sampai ke petak tertinggi karena tangga yang ada di game ini juga cukup panjang. Bahkan ada tangga yang bisa mengantarkan kamu langsung ke petak 100 lho.

Game yang telah di unduh oleh lebih dari 100 ribu pengguna ini juga menyediakan beberapa mode permainan yaitu single, 2P mode, dan multiplayer.

11. Ular Tangga (Indigo Studio)

ular tangga indigo studio

Ingin bermain ular tangga melalui smartphone masing-masing, tapi nggak punya kuota internet? kamu bisa menggunakan game ular tangga besutan Indigo Studio ini.

Pasalnya game ular tangga yang satu ini bisa kamu mainkan dengan 4 pemain sekaligus tanpa harus menggunakan satu smartphone.

Akan tetapi semua smartphone yang digunakan oleh masing-masing pemain harus terhubung ke Wi-Fi atau hotspot yang sama, supaya permainan bisa berjalan dengan lancar meskipun tanpa kuota.

Selain itu game ini juga menyediakan 3 papan ular tangga dengan konsep yang berbeda-beda yaitu normal, cute, dan fish. Sudah mendukung Bahasa Indonesia juga lho.

12. Ular Tangga Indonesia

ular tangga indonesia

Sesuai dengan namanya, Ular Tangga Indonesia merupakan game ular tangga yang dikembangkan oleh developer game asal Indonesia yaitu Keong Game.

Game ini dikemas dengan grafis yang cukup interaktif dan menarik, sehingga kamu nggak akan gampang bosan saat memainkannya.

Kalau mau main bareng dengan teman, kamu juga nggak perlu main di satu smartphone. Pasalnya, game ini juga sudah dilengkapi dengan fitur multiplayer bluetooth.

Sehingga setiap pemain bisa memainkannya di smartphone masing-masing secara real time.

Ular Tangga Indonesia juga menyediakan papan dengan tema yang cukup beragam diantaranya ada papan  bertemakan valentine, Om Telolet Om, Halloween, dan sebagainya.

13. Snake and Ladder 3D

snake and ladder 3d 2018

Snake and Ladder 3D 2018 bisa dibilang merupakan game ular tangga yang anti mainstream. Pasalnya game besutan Game Clan Studio ini mengusung konsep 3D yang cukup unik.

Desain bidak yang ada di dalam game ini juga tidak seperti yang ada pada permainan ular tangga pada umumnya.

Disini kamu akan menggunakan karakter lucu untuk berpindah-pindah petak, ada 4 karakter yang bisa kamu gunakan.

Kalau mau memainkan permainan ular tangga dengan sensasi yang lebih nyata dan berbeda dari pada umumnya, kamu bisa mencoba game yang satu ini.

14. Snakes & Ladders

snakes and ladders

Game yang telah di unduh oleh lebih dari 1 juta pengguna ini lebih cocok buat kamu yang lebih mengutamakan kemudahan dalam bermain game.

Karena memang game besutan Suneetha Marthala ini menyuguhkan konsep permainan yang sederhana.

Selain itu, kamu juga nggak perlu khawatir game ini membebani smartphone. Pasalnya, game ini sangat ringan lho, ukurannya tidak lebih dari 2 Mb.

Baca juga: Game Dingdong Jadul Terbaik yang Kini Bisa Dimainkan di Android

Akhir Kata

Itulah deretan game ular tangga terbaik yang telah berhasil Sipitek kumpulkan.

Semua game yang saya ulas di atas bisa kamu mainkan secara gratis di smartphone android.

Sebetulnya masih ada beberapa game yang tidak saya masukkan, akan tetapi saya rasa game di atas saja sudah cukup untuk menghilangkan rasa rindu pada permainan masa kecil.

Secara umum, semua game di atas hampir sama seperti permainan ular tangga yang ada di dunia nyata.

Hanya saja masing-masing aplikasi punya fitur dan kualitas grafis yang berbeda. Jadi, mau pilih yang mana nih?